October 2019

Kalkulator Classwiz dan Classpad sebagai Instrumen Pembantu Guru Matematika

Prodi S2 Pendidikan Matematika menghadirkan Prof. Dr. Barry Kissane dari Murdoch University Western Australia. Barry menyampaikan materi mengenai penggunaan Kalkulator Classwiz dan Classpad untuk pembelajaran Matematika di Sekolah. Dalam penjelasannya, Barry mengungkapkan tentang kegunaan kalkulator sebagai alat bantu pemecahan masalah matematika maupun alat bantu untuk mempercepat prosedur atau algoritma matematika dengan memperhatikan tujuan dari pembelajaran yang telah ditetapkan.

Penerapan Sport Science untuk Peningkatan Prestasi Olahraga di Indonesia

.Sport Science sangat diperlukan untuk mengembangkan performa tinggi atlet khususnya fisik, teknik, taktik dan psikis. Namun sayangnya, masih banyak pelatih di Tanah Air tidak mau menerapkan sport science karena menganggap IPTEK justru mempersulit pekerjaannya” buka Prof. Dr. Hari Setijono M.Pd, Dosen Ikor UNESA dalam orasi ilmiahnya di prodi IKOR PPS UNY.

Dari Atlas.TI Hingga Menemukan Model Manajemen Kerja Sama SMK Dengan Dunia Kerja Yang Saling Menguntungkan

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) termasuk jenjang pendidikan yang mengutamakan pengembangan kemampuan siswa untuk memiliki kompetensi yang diperlukan dunia kerja yang cepat berubah dan berkembang. Ironisnya, data statistik pada Pengangguran Terbuka Indonesia 2017 menunjukkan bahwa lulusan SMK justru menjadi penyumbang pengangguran terbesar di Indonesia.

Kegiatan Baku Mutu UNJ dan UNY 2019

Kegiatan Baku Mutu oleh Universitas Negeri Jakarta (UNJ) & Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) diselenggarakan di UNY - tepatnya di gedung General Lecture Building Lantai 3 Ruang Teater pada tanggal 30 September 2019. Agenda tersebut dimulai dari pukul 9.00 pagi dan diakhiri pada pukul 12. 30 di siang hari. Kegiatan tersebut dihadri oleh mahasiswa, kedua dari UNJ dan UNY, khususnya mereka yang sedang duduk di semester 3 (angkatan 2018). Di sela-sela acara tersebut hadir pula ketua prodi pendidikan bahasa Inggris program pascasarjana UNY, yakni profesor Suwarsih Madya.

Pages