Ujian Komprehensif Program Doktor PPs UNY

Program Pascasarjana UNY pada tanggal 17 dan 18 Maret 2015 menyelenggarakan ujian komprehensif yang diperuntukkan bagi mahasiswa Program Doktor Angkatan 2013. Ujian komprehensif merupakan salah satu bentuk evaluasi keberhasilan dalam proses penyelenggaraan pendidikan di PPs UNY yang dilaksanakan untuk menguji kemampuan pemahaman dan penguasaan teoretik mahasiswa sesuai dengan bidang keilmuannya.
Adapun syarat mahasiswa mengikuti ujian komprehensif antara lain: telah menempuh dan lulus semua mata kuliah pada semester 1, 2, dan 3, telah lulus mata kuliah bahasa inggris (skor TOEFL minimal 430), nilai di bawah B- (B minus) paling banyak satu, dan terdaftar aktif sebagai mahasiswa semester genap TA 2014/2015.
Ujian komprehensif ini diikuti oleh 5 program studi doktor yang ada di PPs UNY, yaitu program studi PEP, PTK, MP, IP dan IPB. Proses pelaksanaan ujian dilakukan dalam waktu 4 jam, dengan materi yang diujikan mencakup keseluruhan materi pada bidang ilmu yang dipelajari baik itu menyangkut isu, teori, metodologi, penelitian, dan hal-hal praktik. Hasil ujian komprehensif akan dinilai oleh kaprodi dan sekrodi terkait.
Untuk selanjutnya, mahasiswa yang telah dinyatakan lulus ujian komprehensif ini dapat melakukan tahapan penyelesaian disertasi sesuai dengan bidang peminatannya masing-masing. Yaitu proses ujian proposal disertasi, penelitian, ujian hasil (tertutup) dan diakhiri dengan ujian akhir (terbuka). Sedangkan untuk mahasiswa yang belum lulus dapat mengikuti ujian komprehensif perbaikan dengan waktu yang ditentukan oleh prodi masing-masing. (ADR)