Penandatanganan MoU Direktur P2TK dengan Mahasiswa

Dalam rangka menyediakan dana bantuan bagi guru, kepala sekolah, dan pengawas pendidikan dasar yang bertugas di sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), sekolah dasar luar biasa (SDLB), dan sekolah menengah pertama luar biasa (SMPLB) untuk meningkatkan kualifikasi lebih lanjut melalui pendidikan strata dua (S2) pada program/sekolah pascasarjana perguruan tinggi, Direktorat Pembinaan Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (P2TK) Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan memberikan beasiswa S2 bagi pendidik dan tenaga kependidikan.

Untuk merealisasikan hal tersebut, Senin 16 Juli 2012 bertempat di Ruang Sidang Gedung Rektorat UNY diselenggarakan penandatanganan MoU antara Direktorat Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Dasar, Dirjen Dikdas dengan mahasiswa penerima bantuan Peningkatan Kualifikasi Akademik S2 Bagi Guru SMP dan SD Direktorat P2TK Pendidikan Dasar. Disamping penandatangan MoU juga dilakukan pengisian secara serentak buku rekening bank BNI untuk proses penyaluran beasiswa.