PRODI S2 BK, PRODI BARU BERHASIL RAIH AKREDITASI A

Kabar gembira datang lagi dari Program Pascasarjana (PPs) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Program Studi Magister (S2) Bimbingan dan Konseling (BK) berhasil mencapai prestasi gemilang yang tak terduga dengan mendapatkan predikat unggul (terakreditasi A). Kepastian tersebut didapatkan setelah terbitnya SK dari BAN PT Nomor: 1242/SK/BAN-PT/Akred/M/IV/2017, tertanggal 25 April 2017. "Prestasi ini merupakan hasil kerja kolektifitas tim, mulai dari pimpinan, dosen, mahasiswa, dan tenaga kependidikan  PPs UNY. Dan alhamdulillah berkat doa dan dukungan keluarga besar UNY akhirnya akreditasi A dapat dicapai setelah satu tahun, kami berjibaku melakukan penyusunan kembali, review, dan pengiriman borang ke Jakarta untuk mengajukan re-akreditasi yang akhirnya pada tanggl 11 Maret 2017 dapat divisitasi untuk mendapatkan predikat terbaik kita”.  

Demikian ucapan syukur yang diungkapkan  kaprodi S2 BK, Dr. Moh. Farozin, yang diiringi dengan mimik bahagianya saat diwawancarai. Prodi S2 BK salah satu prodi baru yang menerima izin operasional dari Kemendikbud pada tanggal 5 Maret 2014. Mulai tahun 2014, PPs UNY menerima mandat penyelenggaran 19 prodi jenjang magister (S2), salah satunya adalah BK.   

"Ucapan terima kasih secara khusus kami sampaikan kepada WR IV UNY, Dr. Senam dan Dr. Djamilah Bondan W. Yang atas bimbingan dan arahan keduanya, penyusunan borang bisa lebih maksimal, serta pendampingan yang cukup intens selama persiapan visitasi yang kedua, terutama dalam hal penyiapan lampiran setiap standar, "ujar Farozin.

Apresiasi juga beliau berikan kepada seluruh mahasiswa angkatan 2014 dan 2015 yang selalu sigap mengupdate informasi dan data terbaru untuk dituangkan dalam borang dan diimbangi dengan bukti fisik terkait.

Beliau menambahkan bahwa keberhasilan memperoleh akreditasi A bukan akhir dari segalanya. Anugerah ini merupakan awal yang baik untuk membuktikan kualitas kami untuk mampu menjawab tantangan pada masa yang akan datang. "Hal ini menjadi pemicu bagi kami untuk bisa meningkatkan diri sehingga di tahun 2022 bisa mempertahankan keunggulan ini. Kami akan berusaha untuk meningkatkan kegiatan-kegiatan yang memacu mahasiswa dan dosen di bidang akademik maupun non akademik, serta pengabdian masyarakat, "imbuh Farozin.

"Sebagai alumni, berhasil memperoleh akreditasi A merupakan hal yang sangat membanggakan. Ini adalah prestasi yang luar biasa sebagai prodi yang masih baru. Yang membuat saya lebih enjoy dan bangga belajar di BK, bukan hanya proses belajar mengajar saja yang menyenangkan, tetapi di BK saya merasa berada di rumah sendiri. Antara dosen dan mahasiswa terjalin hubungan yang sangat akrab. Terlebih, kaprodi BK, Pak Farozin, dan dosen sekaligus WR II UNY, Prof. Dr. Edi Purwanta, mampu menempatkan dirinya sebagai seorang ayah bagi kami. Sehingga apa yang kami keluhkan mampu mendapatkan solusi yang tepat. Selamat untuk kita semua," ujar Moh. Khoerul Anwar, M.Pd., alumni pertama prodi S2 BK. (Rubiman)

.