Prodi PSn Terakreditasi B

Program Studi S2 Pendidikan Sains PPs UNY berhasil meraih akreditasi B dengan nilai 345 berdasarkan Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) No: 016/BAN-PT/Ak-IX/S2/2011 yang ditetapkan pada tanggal 23 September 2011. Prof. Dr. Zuhdan K. Prasetyo selaku Ketua Program Studi Pendidikan Sains merasa cukup puas walaupun belum sesuai dengan yang diharapkan, dikarenakan skor yang diraih hampir mendekati A. Proses visitasi akreditasi Program Studi Pendidikan Sains dilakukan oleh 2 asesor dari BAN-PT yaitu, Prof. Dr. Prabowo dan Dra. Endang Srimurni k., S.U., Ph.D pada tanggal 2 dan 3 Agustus 2011. Proses visitasi tersebut berjalan dengan lancar tanpa kendala yang berarti. Hasil akreditasi ini berlaku selama 5 tahun hingga 2016 mendatang.

Berkaitan dengan keberhasilan tersebut, PPs menggelar acara tasyakuran yang berlangsung pada hari Sabtu (15/10/11) di rumah makan Goebug Resto. Acara tersebut dihadiri oleh Direktur, Asdir I dan II, pengelola PPs UNY, karyawan, mahasiswa dan alumni. Dalam kesempatan tersebut, Direktur PPs Prof. Soenarto, Ph.D, menyampaikan bahwa keberhasilan yang telah diraih khususnya Program Pendidikan Sians PPs UNY merupakan usaha dari banyak pihak. Dengan perolehan akreditasi ini Program Pendidikan Sains PPs UNY harus terus berupaya untuk meningkatakan kualitas pendidikan sesuai dengan visinya di tahun 2012, yaitu menjadi institusi yang unggul dalam pengembangan pendidikan dan pengajaran, penelitian maupun pengalamannya pada pendidikan sains melalui sistem budaya kerja sinergis untuk mewujudkan manusia Indonesia bernurani, cendekia, dan mandiri di era globalisasi. (Tri Pam)