PPs UNY Jalin Kerjasama Peningkatan Kualifikasi Akademik dengan Dinas Pendidikan Pemkot Yogyakarta

PPs UNY kembali menjalin kerjasama dalam bidang peningkatan kualifikasi S1 ke S2 bagi guru SD, SMP, SMA, dan SMK di lingkungan Dinas Pendidikan Pemerintah Kota Yogyakarta. Kerjasama dengan Dinas Pendidikan Pemkot Yogyakarta tersebut dilatar belakangi oleh keinginan para guru untuk studi lanjut dan meningkatkan profesionalisme mereka.

Kerjasama ini dapat berjalan bermula dari pembicaraan mengenai minat Bapak/Ibu Guru yang ingin melanjutkan S2 di PPs UNY. Adanya Perjanjian Kerjasama (PK) membuat guru-guru tidak ada alasan lagi untuk  meninggalkan pekerjaan karena pelaksanaan perkuliahan dimulai dari hari Kamis - Sabtu sore dan mendapat layanan khusus. Demikian papar Direktur PPs UNY, Wardan Suyanto, Ed.D dalam acara penandatanganan PK dengan Dinas Pendidikan Pemerintah Kota Yogyakarta pada Rabu (23/01) di Ruang Sidang PPs UNY. Beliau menambahkan bahwa PPs UNY mendukung minat yang tinggi dari para guru untuk menempuh S2 dengan biaya sendiri sehingga nantinya kualitas pendidikan di Yogyakarta akan semakin baik berkat peran bapak/ibu guru. Selain itu terkait kurikulum baru, PPs akan menyesuaikan dengan kurikulum baru tersebut.

Kepala Dinas Pendidikan Pemkot Yogyakarta, Drs. Edy Heri Suasana, M.Pd. menyambut baik kerjasama tersebut karena PPs UNY memberi banyak kemudahan bagi guru-guru yang akan menempuh S2 di PPs UNY. Pihak Dinas juga berupaya memfasilitiasi para guru tersebut dengan beberapa kemudahan agar mereka dapat fokus pada studi lanjut tanpa harus kehilangan kesempatan untuk naik pangkat, dan sebagainya. Beliau berharap tahun berikutnya dapat melanjutkan program yang sama dan juga membuka kesempatan kerjasama dengan PPs UNY dalam hal penelitian, pengabdian pada masyarakat, seminar, pelatihan, dan lain sebagainya. (Sinta)