April 2017

UNY Adakan Seleksi Masuk Program Pascasarjana Melalui Jalur CBT

Untuk kedua kalinya di tahun 2017 ini, Universitas Negeri Yogyakarta mengadakan seleksi mandiri (SM) penerimaan mahasiswa baru Program Pascasarjana (PPs). Pada Sabtu-Minggu, 15 – 16 April 2017 dilaksanakan SM calon mahasiswa baru PPs gelombang ke 2 yang bertempat di Layanan Internet Mahasiswa UNY (LIMUNY) UPT. Pusat Komputer. Pada gelombang kedua ini, seleksi diikuti oleh total 786 calon mahasiswa yang terdiri atas 56 jenjang S3 jalur CBT, 2 jenjang S3 jalur portofolio, 723 jenjang S2 jalur CBT, 4 jenjang S2 jalur portofolio, dan 1 jenjang S2 dari WNA.

Nurlaila Doktor Pertama Ilmu Pendidikan Bahasa UNY

Nurlaila, M.A., berhasil menorehkan prestasinya dengan menjadi doktor pertama untuk program studi S3 Ilmu Pendidikan Bahasa (IPB)  Program Pascasarjana UNY. Staf pengajar di IAIN Batu Sangkar Sumatera Barat ini dinilai mampu mempertahankan disertasinya yang berjudul “Pengembangan Model Pembelajaran Maharah Al-Qira’ah Berbasis Kompetensi Gramatikal dan Wacana untuk Mahasiswa S1 Jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PMQ-BKGW)”. Hasil penelitiannya dipaparkan dalam sidang ujian terbuka pada Rabu, 12 April 2017 di hadapan dewan penguji yang beranggotakan Prof.

Mahasiswa S1 PLB Unlam Kunjungi S2 PLB PPs UNY

Sebanyak seratus dua puluh (120) rombongan S1 Pendidikan Luar Biasa (PLB) Universitas Lambung Mangkurat (Unlam), Kalimantan Selatan mengadakan kunjungan ke prodi S2 PLB Program Pascasarjana (PPs) Universitas Negeri Yogyakarta. Kunjungan ini merupakan rangkaian Praktik Kuliah Lapangan untuk memperkaya referensi dalam penyelesaian studi mahasiswa S1 PLB Unlam.

MAHASISWA S3 MPDI IAIN TULUNGAGUNG MENGGALI INFORMASI PENELITIAN DAN PEMBELAJARAN DI PPS UNY

 

Peningkatan kualitas perguruan tinggi saat ini merupakan suatu hal yang tidak bisa ditawar-tawar lagi, khususnya dalam hal kualitas penelitian, pendidikan  dan pembelajaran. Program Doktor (S3) Manajemen Pendidikan Dasar Islam (MPDI) sebagai program baru Pascasarjana IAIN Tulungagung memiliki tanggung jawab besar dalam mencetak lulusan yang berkualitas dan kredible di bidangnya.

PPS UNY GELAR SUMMER SCHOOL DAN WORKSHOP ALUMNI DAAD 2017

Universitas Negeri Yogyakarta, dalam hal ini Program Pascasarjana (PPs) mendapatkan kehormatan untuk menjadi tuan rumah the 8th DAAD Alumni Workshop yang dipadu dengan kegiatan Summer School 2017. Kegiatan kerjasama antara UNY, Deutcher Akademischer Austausch Dienst (DAAD), TUD Dresden Jerman, Universitas Leipzig Jerman, University of Strasbourg Perancis, PHD Linz Austria ini diadakan selama 5 hari sejak Senin – Jumat, 27 – 31 Maret 2017.

DIKA AGUSTIA INDRATI LULUS CEPAT RAIH IPK SEMPURNA

Program Pascasarjana (PPs) UNY secara rutin mengadakan yudisium setiap bulan. Untuk periode Maret 2017 kemarin, dihelat pada penghujung bulan (31/3) dengan diikuti oleh 41 peserta. Menurut laporan yang disampaikan oleh Asdir II, Ibu Losina Purnastuti, Ph.D., jumlah peserta tersebut terbagi dalam 20 program studi dengan raihan IPK tertinggi 4,00, terendah 3,23, rerata 3,69. Dari segi lama studi tercepat 19 bulan dan terlama 107 bulan dengan rerata 33 bulan.

SUTIRMAN HASILKAN MODUL PEMBELAJARAN MANAJEMEN KEARSIPAN ELEKTRONIK

Arsip menjadi bagian penting suatu organisasi dalam pemeliharaan sumber informasi. Perkembangan dan kegiatan suatu organisasi akan terjaga jika arsip yang menjadi sumber informasi di organisasi tersebut juga dijaga dengan baik. Pegawai administrasi merupakan salah satu komponen organisasi yang penting dalam pengelolaan arsip. Mereka diharuskan memiliki kompetensi tertentu agar kegiatan pemeliharaan arsip organisasi, baik manual maupun elektronik, dapat berjalan dengan baik. Demikian sebagian argumen yang dipaparkan Dr. Sutirman, M.Pd.

TIM ASESOR BAN-PT LAKUKAN VERIFIKASI REAKREDITASI PRODI S2 BK

Sebagai bentuk peningkatan kualitas pendidikan dan mutu institusi khususnya program studi Magister Bimbingan dan Konseling (BK), Universitas Negeri Yogyakarta terus melakukan evaluasi. Prodi BK pada akhir tahun 2015 sudah diakreditasi oleh BAN PT. Namun, demi mencapai kualitas yang membanggakan sebagai prodi baru di Program Pascasarjana (PPs UNY), BK telah mengajukan reakreditasi kepada BAN PT.

Pages