July 2012

PPs UNY Meluluskan 155 Magister dan 11 Doktor

"Jadilah seorang Leader bukan Follower yang siap bekerja dan bertugas kembali di daerah masing-masing dan mampu membawa serta menjaga nama baik almamater", inilah salah satu kalimat motivasi dan tentu saja pesan yang harus diperhatikan oleh masing-masing peserta yudisium dari Direktur PPs UNY, Wardan Suyanto, Ed.D dalam upacara Yudisium PPs UNY periode Juli 2012 pada Selasa (31/07) di Aula PPs UNY. Dalam sambutannya, beliau mengucapkan selamat kepada para peserta yudisium yang telah berhasil menyelesaikan masa studinya di kampus PPs UNY ini.

Pisah Sambut Pejabat Program Pascasarjana UNY

Program Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta mengadakan pisah sambut  pejabat lama dan baru untuk periode 2012-2016 bertempat di Jimbaran Resto, pada hari Senin (2/07). Acara ini dihadiri oleh civitas akademika di lingkungan PPs UNY meliputi pejabat lama, pejabat baru, Kaprodi, Sekprodi, Dosen, dan karyawan PPs UNY. Pejabat lama yang diganti meliputi Direktur, Asisten Direktur I dan Asisten Direktur II Program Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta. Sebelum acara pisah sambut, para pejabat baru dilantik secara resmi di hadapan Senat UNY.

Study Banding: Kajian Mendalam Implementasi Teori-Teori Manajemen Pendidikan

Demi mengkaji lebih dalam tentang implementasi teori-teori manajemen pendidikan, para mahasiswa Prodi S2 Manajemen Pendidikan Pascasarjana UNY melaksanakan kunjungan ke beberapa institusi pelaksana pendidikan di kawasan Jakarta-Bandung. Kegiatan studi banding tersebut berlangsung selama lima (5) hari (25-29/06) dan diikuti oleh 21 mahasiswa serta dua (2) dosen pembimbing yaitu Prof. Dr. Wuradji, MS dan Dr. Lantip Diat Prasojo. Lokasi yang dikunjungi diantaranya LPMP DKI Jakarta, SMP Labschool Jakarta, dan Dinas Pendidikan Kota Bandung.

Penandatanganan MoU Direktur P2TK dengan Mahasiswa

Dalam rangka menyediakan dana bantuan bagi guru, kepala sekolah, dan pengawas pendidikan dasar yang bertugas di sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), sekolah dasar luar biasa (SDLB), dan sekolah menengah pertama luar biasa (SMPLB) untuk meningkatkan kualifikasi lebih lanjut melalui pendidikan strata dua (S2) pada program/sekolah pascasarjana perguruan tinggi, Direktorat Pembinaan Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (P2TK) Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan memberikan beasiswa S2 bagi pendidik dan tenaga kepend

Program Doktor PTK Memang Unggul

Menjelang bulan Ramadhan 1433 H, Program Doktor Pendidikan Teknologi dan Kejuruan Program Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta mendapatkan kado istimewa dengan dikeluarkannya hasil akreditasi. Berdasarkan keputusan BAN PT No. 006/BAN-PT/Ak-XI/S3/VI/2012 tanggal 22 Juni 2012, Program Doktor (S-3) PTK PPs UNY mendapatkan nilai yang cukup membanggakan yaitu 373 (UNGGUL).

Pelatihan Peningkatan Kemampuan Profesional Guru SMA dan SMK

Program Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta (PPs UNY) mendapat kepercayaan untuk bekerjasama dengan Direktorat Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (P2TK) Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk melaksanakan pembimbingan teknis (bimtek) bagi Guru SMA dan SMK yang mengampu mata pelajaran yang diujikan secara nasional. Pembimbingan teknis tersebut berupa pelatihan peningkatan kemampuan profesional yang dibimbing oleh para dosen Universitas Negeri Yogyakarta.

Seminar Nasional Olahraga: Membangun Insan yang Berkarakter dan Bermartabat Melalui Olahraga

"Membangun Insan yang Berkarakter dan Bermartabat Melalui Olahraga" merupakan tema seminar nasional olahraga yang diselenggarakan oleh Prodi S2 Ilmu Keolahragaan PPs UNY dalam rangka Dies Natalis 6 Windu UNY. Acara yang digelar di Hotel Quality, Yogyakarta pada Sabtu (12/5) menghadirkan dua keynote speakers yang sangat berperan di dunia olahraga, yaitu, Ketua Umum KONI Pusat, Mayjen (Purn) TNI Tono Suratman dan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga KEMENPORA,  Prof. Joko Pekik Irianto, M.Kes., AIFO.

Pendidikan Karakter: Menjadi Guru Idola dan Penerapan Wiweka Sanga & Tri Hita Karana

Pendidikan Karakter masih terasa gaungnya hingga saat ini. Itu pula yang menjadi materi inti dalam kuliah umum bagi mahasiswa Program Pascasarjana Institut Hindu Dharma Negeri Denpasar di PPs UNY pada Sabtu (23/6). Ketua dan Sekretaris Prodi S3 Ilmu Pendidikan (IP) PPs UNY, Prof. Dr. Sodiq A. Kuntoro dan Dr. Siti Irene serta Sekretaris Prodi S2/S3 PTK PPs UNY, Dr. Putu Sudira menjadi narasumber dalam kuliah umum tersebut.

Menjadi Pendidik Kewirausahaan

Mahasiswa dibentuk untuk menjadi pendidik kewirausahaan, dengan harapan mereka kelak dapat mengajarkan bagaimana berwirausaha dan menumbuhkan jiwa wirausaha para siswa SMK. Dalam hal ini, mahasiswa bukan dituntut untuk menjadi wirausahawan, tetapi pendidik kewirausahaan. Tegas Kaprodi S2/S3 PTK PPs UNY, Prof. Pardjono, Ph.D., dalam paparannya mengenai konsentrasi Pendidikan Kewirausahaan. Beliau menjelaskan bahwa di dunia kejuruan, ilmu kewirausahaan sangat penting untuk menumbuhkan kemandirian para siswa SMK.

Pages